Minggu, 24 Oktober 2010

Rapihkan kembali


Seberapa penting saya mengatur hidup saya?
Sepenting pemain catur memikirkan strategi untuk melangkahkan pion-pionnya

Betapa berharganya waktu sahabat,
sungguh..belakangan ini saya sangat menyesali diri yang terlarut dengan rutinitas sekunder, bahkan mungkin bisa dikategorikan tersier
dan betapa pentingnya menata kembali sebuah ritme kehidupan dalam lembaran-lembaran kertas

Seorang yang sangat visual, tercemati jika ia memandang sesuatu yang ia anggap penting. walhasil hidup seperti berantakan karena jarang lagi dituangkan kedalam lembar-lembar kertas.
Munazhom fi syu'unihi, mampu mengatur segala urusan, bukan idealis--hanya saja, mencoba untuk mendisiplinkan diri dan kembali melangkah lebih optimis.
itulah hikmah dari lembaran-lembaran putih ini sahabat, yang sekarang sudah tak lagi polos..karena penuh dengan goresan agenda hidup saya

Parung, 24102010
-MF-

Tidak ada komentar: